Ka UPT Dinpendik Kecamatan Sale memberi arahan kepada peserta sebelum membuka kegiatan. |
Hari Kamis, 21 Maret 2013 KKG Penjasorkes Kecamatan Sale bekerjasama dengan Puskesmas Sale, mengadakan seleksi Dokter Kecil tingkat kecamatan.
Para peserta mengerjakan soal pada babak awal |
Kegiatan yang bertempat di Gedung PSB ini, dibuka oleh Ka UPT Kecamatan Sale, Bapak Drs Naji ini diikuti oleh 29 pseserta yang terdiri dari 27 SD dan 2 peserta dari MI. Berbeda dengan sebelumnya, seleksi babak awal, peserta mengerjakan soal pilihan ganda sebanyak 30 soal. Untuk selanjutnya dipilih 5 besar menuju babak berikutnya.
Pada tahap LCC akhirnya Adi Rahmanto - pseserta dari SD Negeri 2 Wonokerto berhasil memperoleh nilai tertinggi, disusul Isna Anggraeni dari SD 1 Mrayun di posisi kedua, dan Lia Reviana dari SD Ngajaran pada posisi ke tiga.
Sebagai wakil Kecamatan Sale di tingkat kabupaten adalah peringkat 1, yang pembinaannya bekerjasama dengan Pusekesmas Sale.
Pembacaan hasil seleksi babak awal oleh Bapak Drs. Eko Priyadi, ketua Panitia Kegiatan |
Kegiatan ditutup oleh Ka UPT Sale, yang dalam kesempatan ini diwakili oleh Bapak Triyono, S.Pd - Pengawas TK/SD, diakhiri dengan penyerahan tropi kepada para pemenang.
Bapak Triyono, M.Hum menyerahkan tropi kepada para juara. |
Semoga dengan waktu pembinaan ditingkat kecamatan yang cukup lama, wakil dari Sale ini bisa menorehkan prestasi yang membanggakan di tingkat Kabupaten.
Para juara beserta panitia |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar