Kurikulum 2013 mulai diterapkan pada tahun pelajaran baru Juli 2013 mendatang, namun penerapannya tidak pada sekolah secara keseluruhan, untuk jenjang Sekolah Dasar hanya 44.609 sekolah dasar yang merupakan sekolah bekas RSBI, dan sekolah yang terakreditasi A, itupun penerapaan kurikulum ini hanya untuk kelas I dan IV pada tahun permulaannya.
Dan menurut sumber Kemendiknas,untuk sekolah yang belum ditunjuk, boleh menerapkan kurikulum ini, akan tetapi untuk pengadaan buku-buku paketnya harus diusahakan sendiri oleh sekolah yang bersangkutan.
Terlepas dari berbagai pendapat tentang siap tidaknya, ada kesan dipaksakan atau tidak - tak ada salahnya kita mempelajari isi dari kurikulum ini.
Jika pada KTSP Silabus dikembangkan sendiri oleh masing-masing satuan pendidikan, untuk kurikulum 2013 ini guru tak perlu repot lagi mengembangkan silabus. Karena Kemendikbud sudah mengambil alih pembuatan silabus ini, yang notabene dibuat oleh tim yang terdiri dari guru, dosen, dan ahli pendidikan.
Dibawah ini ada contoh silabus kurikulum 2013 untuk SD, yang tematik intregatif, jika kita belum memahami karena ini adalah hal yang baru, tak ada salahnya dipelajari sambil menunggu ada pelatihan atau sosialisasi.
- Silabus Kelas 1 SD DOWNLOAD
- Silabus Kelas 2 SD DOWNLOAD
- Silabus Kelas 3 SD DOWNLOAD
- Silabus Kelas 4 SD DOWNLOAD
- Silabus Kelas 5 SD DOWNLOAD
- Silabus Kelas 6 SD DOWNLOAD
Penyusunan silabus oleh pusat ini dimaksudkan agar pengawasan dan kontrol pendidikan jadi lebih mudah. Sehingga proses pembelajaran tidak menurut cara yang diketahuinya sendiri-sendiri.
Sumber: Sekolah Dasar net
mohon ijin download silabus guna pengembangan di sd kami
BalasHapus