Futsal mirif dengan sepak bola. Namun ada beberapa perbedaan, diantaranya perbedaan jumlah pemain, waktu permainan, peraturan offside, dam memulai permainan sesudah bola mati. Offside di Futsal tidak berlaku, lemparan kedalam dilakukan dengan menendang bola di atas garis tepi dengan waktu maksimal 4 detik.
Tentunya banyak hal yang berhubungan dengan peraturan permainan futsal, namun tulisan ini hanya memaparkan sebagian kecil saja dan tentu saja sangat membutuhkan masukan dari pembaca demi kelengkapannya. ( Sebagai sambungan dari tulisan terdahulu ).
- Titik Penalti
- Pertama berjarak 6 meter dari titik tengah antara kedua tiang gawang dengan jarak yang sama dan terletak pada garis daerah penalti.
- Titik penalti kedua berjarak 10 meter dari titik tengah antara kedua tiang gawang dengan jarak yang sama.
- Gawang
- Tugas Wasit 1
- memegang teguh peraturan permainan
- membiarkan permainan terus berlangsung ketika terjadi pelanggaran pada salah satu tim, namun pada saat yang sama tim yang dilanggar mempunyai kesempatan untuk mencetak gol.
- mencatat hasil pertandingan sebagai laporan pertandingan
- bertindak sebagai pencatat waktu jika petugas yang ditetapkan tidak hadir
- menghentikan, menunda, atau mengakiri pertandingan untuk setiap pelanggaran peraturan atau yang disebabkan oleh bentuk campur tangan luar.
- memberikan hukuman terhadap pemain yang salah dan mengeluarkan pemain tersebut
- memperkenankan permainan diteruskan hingga bola keluar permainan,jika menurut pendapatnya hanya cidera ringan.
- memastikan bahwa setiap bola yang digunakan untuk permainan telah memenuhi persyaratan.
- Wasit II
- Pencatat Waktu ( The Time Keeper )
- menjalankan jam penghitung setelah dilakukan kick off
- menghentikan jam penghitung waktu ketika bola tidak dalam permainan
- memeriksa waktu time out 1 menit
- memeriksa waktu tepat dua menit pada saat menghukum pemain yang telah dikeluarkan dari permainan
- menunjukkan akhir paruh pertama permainan, dan akhir permainan
- mencatat lima keselahan pertama yang dilakukan oleh masing-masing tim.
- Perlanggaran
- bermain sangat kasar
- meludah pada lawan atau orang lain
- menghalangi lawan untuk mencetak gol, dengan sengaja memegang bola dengan cara yang tidak diperkenankan dalam peraturan.
- mengeluarkan kata-kata yang sifatnya menghina
- menerima peringnatan (kartu kuning kedua ) dalam pertandingan yang sama
- lain-lain
- pemain yang tekah dikeluarkan, harus meninggalkan sekitar lapangan, dan dapat digantikan oleh rekan timnya setelah waktu berjalan dua menit
- pemain yang melakukan tendangan bebas harus menendang bola dengan tujuan mencetak gol dan tidak boleh mengoper ke teman satu tim.
- setelah tendangan bebas dilakukan tidak ada pemain yang boleh menyentuhbola sampai bola tersebut tersentuh penjaga gawang, atau tiang gawang.
- jika seorang pemain melakukan pelanggaran ke 6 dari timnya dari bagian lapangannya sendiri antara garis 10 meter dengan gawang, tim lawan diberi tendangan bebas, bisa diambil dari titik penalti atau tempat dimana terjadi pelanggaran.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar