Kamis, 21 Juli 2016

PERAN PETUGAS DALAM GP MODA DARING KOMBINASI ATAU DARING PENUH



Selamat malam rekan-rekan guru, masih mengambil tema Program Peningkatan Kompetensi Guru Pembelajar, pada kesempatan kali ini kami menyajikan beberapa peran petugas dalam pelaksanaan Program Peningkatan Kompetensi Guru Pembelajar.

Tulisan ini dikandung maksud memberikan sedikit gambaran kepada rekan-rekan semua mengenai peran petugas agar tidak timbul pertanyaan lagi apabila program ini sudah berjalan.



    Program Peningkatan Kompetensi Guru Pembelajar dilaksanakan menggunakan pendekatan andragogi dengan menerapkan metode diskusi, ceramah, dan penugasan untuk menguasai materi pembelajaran secara tuntas. Pelaksanaan program untuk mata pelajaran/paket keahlian tertentu akan dilengkapi dengan kegiatan praktik. Pelaksanaan program guru pembelajaran direncanakan secara bertahap, diawali dengan Workshop Tim Pengembang, Pelatihan Narasumber Nasional/Pengampu, Pelatihan Instruktur Nasional/Mentor, dan Pelaksanaan Progam Peningkatan Kompetensi Guru Pembelajar

Dalam pelaksanaan Program Peningkatan Kompetensi Guru Pembelajar, ada beberapa petugas yang perlu kita ketahui. Diantaranya bertugas sebagai berikut :

1. Tugas Nara Sumber

a. Mempersiapkan dan mempelajari perangkat pelatihan tatap muka

b.  Memfasilitasi pembelajaran pada pelatihan Instruktur Nasional

c. Mengevaluasi proses dan hasil belajar peserta pelatihan instruktur nasional

d. Menyampaikan dan melaporkan hasil evaluasi peserta pelatihan instruktur nasional kepada institusi pelaksana 



2. Tugas Pengampu


a.   mempersiapkan dan mempelajari perangkat moda daring; 
b.  membimbing para mentor dalam melaksanakan tugasnya melakukan pendampingan peserta moda daring. 
c.  Mengevaluasi keterlaksanaan tugas mentor
d. Membuat laporan pelaksanaan dan hasil evaluasi moda daring 


3.     Tugas Instruktur Nasional/Mentor

  a. Peran Mentor pada Guru Pembelajar moda dring - model 2

  • Mendukung peserta mengikuti kegiatan Guru Pembelajar moda daring
  • Mendampingi dan memfasilitasi peserta dalam mengikuti pembelajaran Guru   Pembelajar moda daring  
  •  Memberikan semangat dan mengingatkan peserta untuk menyelesaikan tugas    secara daring
  • Memberi umpan balik terhadap tugas yang diunggah peserta
  • Memeriksa rekaman kegiatan secara daring (log activity) peserta
  •   Menyampaikan laporan kemajuan (progress report) peserta kepada pengampu melalui e-portfolio “Laporan Hasil Kemajuan Peserta”
  • Menjadi pengawas ujian test akhir di TUK bersama administrator TUK


b. Peran Mentor Pada Guru Pembelajar daring Kombinasi
  • Mendukung peserta mengikuti kegiatan Guru Pembelajar moda daring
  • Mendampingi peserta dalam mengikuti pembelajaran Guru Pembelajar moda daring
  • Memfasilitasi peserta secara tatap muka pada pembelajaran Guru Pembelajar moda daring di Pusat Belajar Memberikan semangat dan mengingatkan peserta untuk menyelesaikan tugas secara daring maupun luring
4. Koordinator Admin
a. Membuat kelas Guru Pembelajar daring didalam sistem guru pembelajar
b. Bertanggungjawab untuk mengatasi masalah tehnis terkait dengan sistem yang digunakan.

5. Anggota Admin
a.  Pendistribusian pengampu, mentor, dan peserta di dalam kelas daring
b. Membantu pengampu dalam mengumpulkan data yang diperlukan untuk kepentingan monitoring, evaluasi dan pelaporan  
c.  Memberikan bantuan teknis terhadap peserta, mentor, dan pengampu di kelas daring.

Demikian semoga bermanfaat bagi kita semua.









2 komentar: